Jumat, 03 Desember 2021

Mesin Pemanggang Berkualitas

Mesin Pemanggang Bebek

Usaha catering ini sudah banyak dipercaya untuk membantu proses persiapan makanan pada suatu acara atau saat tertentu

Catering adalah wirausaha yang melayani pemesanan berbagai macam makanan dan minuman baik untuk acara pesta maupun untuk penunjang kebutuhan suatu instansi.

.Dalam berbagai jenis menu makanan catering ada salah satunya yang membutuhkan proses yang cukup memakan waktu yaitu proses pembuatan ayam dan bebek bakar, proses ini membutuhkan pemanggangan yang stabil untuk menghasilkan rasa dan warna yang maksimal.

Oleh karena itu saat ini kita akan membahas beberapa type mesin pemanggang yang dapat membantu proses pembuatan ayam dan bebek bakar pada usaha catering.

  1. S/S DUCK ROASTER GAS/CHARCOAL

Mesin pemanggang bebek ini dapat digunakan untuk memanggang unggas seperti bebek dan ayam, body mesin pemanggang ini terbuat dari stainless steel sehingga aman dan mudah dalam pembersihannya.



duck roaster gasMesin ini dilengkapi dengan temperatur analog untuk menyesuaikan keadaan suhu dalam pemanggang, selain itu juga dilengkapi dengan drain yang berfungsi untuk menguras air sisa minyak.

Pengoperasian mesin pemanggang ini menggunakan daya gas, namun juga dapat menggunakan arang.

  1. GLASS DUCK ROASTER GAS/CHARCOAL

Mesin pemanggang unggas type yang kedua ini memiliki kapasitas yang sama dengan type sebelumnya, hanya saja mesin pemanggang type ini memiliki body yang dilengkapi dengan kaca tempered glass yang berfungsi untuk dapat memantau keadaan ayam dan bebek yang sedang dipanggang.

glus duck roaster

Mesin pemanggang unggas type ini juga dilengkapi dengan temperatur analog dan drain untuk menguras air sisa minyak.

Dengan adanya mesin pemanggang Glass Duck Roaster Gas dapat membantu dan mempermudah proses pemanggangan ayam dan bebek, untuk menu makanan pada usaha catering.

Untuk detail Showroom produk, silahkan klik disini

+62 811-1184-877

PT Guataka Makmur Horecaba Indonesia

Main Office :    Ruko Diamond Green Park View Blok RD34

Jl. Daan Mogot No.KM.14, RT.1/RW.5,    Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng,

Kota Jakarta Barat,
Daerah Khusus Ibukota Jakarta 1175

email : cs@guataka.com  

Telp : (021) 22952193

Selasa, 30 November 2021

Bakery Trolley | Bakery Pan Rack Atau Rak Troli Loyang Roti

 Fungsi Bakery Trolley Atau Bakery Pan Rack

Sebuah bakery trolley atau cooling rack memiliki dua fungsi utama, yaitu:

Membantu mencegah uap lari dan membasahi makanan yang diletakkan di atasnya maupun membasahi bagian dasar makanan tersebut.

Membantu mendinginkan makanan yang baru saja dipanggang lebih cepat. Sebab, penggunaan rak ini dapat membantu sirkulasi udara di sekitar makanan yang didinginkan tersebut dengan sepenuhnya.

Nama lain nya  baker’s rack atau cooling rack, perabot ini sebenarnya  merupakan sebuah rak atau loyang roti.

Jika akan terjun ke usaha  bisnis kuliner, terutama bisnis produksi roti maupun kue, maka bakery trolley barangkali sudah tidak lagi terdengar asing di telinga.

Biasanya, bahan yang dipakai adalah besi.

Loyang Roti
Bentuknya khas dengan jajaran batangan logam pada kedua sisinya untuk membantu menahan loyang-loyang yang disisipkan agar pengguna dapat mendinginkan makanan yang baru saja dipanggang.

Misalnya roti, kue, pai, dan bisa  juga daging.

Keuntungan Menggunakan Bakery Trolley atau Cooling Rack

Jenis rak pendingin yang banyak ditemukan di pasaran adalah rak yang dilengkapi dengan roda atau troli.

Karena itulah nama bakery trolley juga sering digunakan untuk menyebut perabot dapur yang satu ini.

Roda-roda yang digunakan jelasnya harus sudah diuji untuk memastikan bahwa roda-roda tersebut mampu menahan beban penggunaan dari lingkungan kerja yang umumnya sibuk.

 

Selain itu, desainnya juga sudah dibuat sedemikian rupa agar roda-roda yang terpasang dapat digunakan dengan lancar alias tidak macet di tengah jalan, serta tidak menimbulkan kerusakan pada lantai dapur.

 

Penggunaan rak pendingin sangat fleksibel, karena Anda bisa meletakkannya di manapun mau. Terlebih lagi dengan adanya roda pada rak yang jelas semakin mempermudah mobilitas perabot tersebut.

 

Dan dengan adanya bakery trolley di dapur komersil, kinerja atau produksi pun dijamin jadi semakin efisien.

Sebab, bisa segera mendinginkan hasil panggangan tanpa harus memenuhi area permukaan meja yang ada di dalam dapur.

 

Troli untuk mendinginkan makanan ini juga relatif hemat ruang. Selain mampu membantu memaksimalkan ruang permukaan meja kerja di dalam dapur, desainnya yang meninggi juga dapat membantu Anda mengatasi masalah ruangan dapur yang relatif sempit.

 

Sebab, desain rak yang sedemikian rupa tidak akan memakan lebih banyak ruang secara vertikal. Justru, ruang yang lebih banyak dipakai adalah ruang horizontal, yang relatif jarang dipergunakan.

 

Troli Loyang Roti Terbuat dari Material Stainless Stell

Berbicara soal bahan, stainless steel adalah pilihan yang paling banyak ditemukan di pasaran. Tentunya hal ini tidak terlalu mengherankan, apalagi jika mengingat kualitas bahan logam tersebut yang sangat cocok dengan lingkungan dapur profesional atau komersil yang relatif jauh lebih sibuk jika dibandingkan dengan dapur rumahan.

 

Seperti yang barangkali sudah di ketahui dengan baik, bahan logam stainless steel terkenal akan karakteristiknya yang awet, tahan banting, dan bahkan anti bakteri. Jadi, dapur Anda dijamin produktif dan higienis bahkan ketika memasuki musim produksi yang super sibuk.

Permukaannya yang tidak berpori tidak akan memerangkap kotoran maupun bakteri. Apalagi, bahan ini juga sangat mudah dibersihkan dan anti karat, sehingga Anda jelas tidak perlu khawatir kalau-kalau harus repot membersihkannya. Sebab,

Jadi hanya perlu mengelap permukaannya tanpa harus susah payah menggosok. Meski demikian, sangat dianjurkan untuk menggunakan cairan pembersih khusus dan bukannya air biasa untuk membersihkan permukaan bakery trolley dari stainless steel yang dipakai.

 

Dari segi ukuran, bisa dengan mudah menemukan berbagai varian bakery trolley yang mudah disesuaikan dengan kebutuhan dapur .

Misalnya, Anda bisa sesuaikan pilihan dengan ukuran loyang yang biasa dipakai untuk memanggang makanan, baik itu kue maupun pai.

Tapi, secara umum, rak pendingin bisa dengan mudah menyesuaikan nyaris seluruh ukuran loyang, jadi tidak perlu cemas sama sekali

 

Dengan berbagai varian yang ditawarkan, tentu tidak sulit untuk menemukan rak atau troli pendingin makanan yang sesuai dengan kebutuhan bisnis  tanpa harus khawatir soal kualitas maupun harga. Sebab semuanya sudah dijamin layak dan sangat memuaskan!

 

GTK jual bakery pan rack atau cooling rack bakery full stainless dengan harga terjangkau

 

 

Jumat, 26 November 2021

Mesin Alat Kukusan

 Fungsi Mesin Alat Kukusan 

Alat kukus atau Rice steamer merupakan alat yang dirancang untuk membantu sekaligus mempermudah proses pengukusan makanan yang dikukus.

Steamer makanan merupakan alat kukusan, alat pengukus kategori sebuah peralatan masak yang berfungsi untuk mengukus makanan.

Mesin alat kukusan


Peralatan masak elektrik yang memudahkan  dalam mengukus makanan. bisa mengukus dimsum, somay  atau bolu dengan mudah memakai produk ini.

Selain itu produk ini mampu menjaga kadar air dalam kukusan sayur.

Seperti roti, kue, bakpao, siomay, chiong-fen dan masakan yang dikukus lainnya.

Alat Pengukus atau Alat Kukusan sudah dilengkapi dengan fitur seperti Thermostat Control atau Pengatur Suhu, sisi pintu berbahan kaca, sistem drainasi, serta lampu indikator.

Sehingga proses pengukusan atau pemasakan makanan anda akan lebih terkontrol dan tentunya hasilnya akan maksimal.

Lebih jelas untuk Showroom produk, silahkan kunjungi GTK  atau  +62 811-1184-877

 

Jumat, 29 Oktober 2021

Tips Deep Frying Makanan Jadi Renyah Gurih!

Tips Memasak

Deep fyring merupakan teknik menggoreng dengan banyak minyak. Sehingga makanan terendam sepenuhnya dalam minyak panas. 


Meski bisa dilakukan di wajan biasa,'deep frying' biasanya dilakukan dengan alat bernama 'deep fryer'. Alat ini berbentuk segi empat dengan saringan dan termometer minyak.

 

Saat menggoreng makanan, rasa dalam makanan sangat mempengaruhi rasa. Tips 'deep frying' ala GTK dalam merendam bahan makanan hingga makanan kamu renyah. Simak tips berikut ini ya~

 

Banyak makanan yang dimasak dengan teknik ini. Seperti donat, kentang goreng, dan gorengan lainnya. Seorang chef sekaligus pemilik ChipShop di Brooklyn, New York, bernama Chris Sell menyebutkan hal-hal ini penting diperhatikan saat menggoreng 'deep frying'.

 

1.      Penggunaan Jenis Minyak

 

Pilih minyak yang tepat. Kamu mungkin ingin hidup sehat dengan menggunakan extra virgin olive oil. Jenis minyak ini sangat tidak dianjurkan karena, minyak ini punya smoke point rendah dan punya rasa yang khas.

 

Lebih baik menggoreng dengan minyak sayur karena, punya titik smoke point tinggi, rasa lebih netral, dan ekonomis. Selain itu, minyak sayur juga bisa dipakai beberapa kali. Saat ingin dipakai kembali, saring dulu minyaknya karena, minyak yang kotor mempengaruhi rasa makanan.

 

 

2.      Alat Memasak

Nah, keunggulan GTK mempunyai kitchen equipment  atau peralatan dapur  yang sesuai dengan kebutuhan kamu lho~


peralatan dapur

Gas fryer dengan tap TGF yang ideal GTK punya keranjang peniris dan pengatur suhu. Hal ini memudahkan kamu untuk menggoreng makanan. Sehingga membuat makanan kamu lebih renyah dan gurih 

 

3.      Bumbui Tepung

 

Agar rasa gorengan gurih, sebaiknya tepung dibumbui terlebih dahulu. Untuk gorengan dengan rasa gurih, campur tepung dengan garam atau dengan rempah-rempah lainnya. 


Sedangkan untuk gorengan dengan rasa manis, campur tepung dengan gula, cokelat, dan bahan manis lainnya serta sedikit garam.

 

Membalut bahan makanan dengan tepung adalah langkah awal untuk menciptakan gorengan renyah.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 


Jumat, 22 Oktober 2021

Usaha Dengan Mesin Ice Blender

Ketika memulai usaha Ice Blend, sebaiknya memang harus terlebih dahulu mengetahui akan perlengkapan apa saja yang diperlukan untuk semua itu

Sediakan perlengkapan yang dibutuhkan untuk mempermudah ketika  Anda dalam membuat Ice Blend atau Ice Blender.

Selain membuat segalanya menjadi lebih mudah, kelengkapan alat juga membuat usaha Ice Blend anda terlihat tentunya  lebih menarik dan semakin terkesan terlihat  professional.

GTK menjelaskan beberapa perlengkapan yang dibutuhkan untuk membuat Ice Blender dengan mudah dan efisien

1. Bubuk Minuman

Bubuk Minuman adalah hal yang terpenting, karena jika tidak ada Bubuk Minuman kita mau buat Ice Blend pakai apa ?

Bubuk Minuman sudah lama jadi pilihan untuk bahan utama membuat Ice Blend, karena lebih praktis dan hasil minumannya pun memiliki tekstur yang halus.

Sekarang dalam membuat Ice Blend nggak mesti pakai buah asli atau coklat asli yang harganya mahal dan juga kurang praktis.

Maksudnya  daripada seluruh buahnya dijadikan Ice Blend, lebih baik potong-potong buahnya untuk dijadikan topping Ice Blend Anda agar lebih menarik.

Usahakan menggunakan bubuk minuman yang kiloan, agar Anda bisa kreasikan takaran Ice Blend Anda sendiri.

Pilihlah bubuk minuman dengan kualitas terbaik agar Ice Blend Anda memiliki rasa yang optimal. Siapkan beberapa varian agar pelanggan Anda dapat memilih rasa yang cocok dengan selera

2. Filling dan Topping

Banyak jenis bahan filling yang tersedia dipasaran seperti Tapioca Pearl Bubble (Bubble Coklat), Jelly Powder, Cincau Powder, Egg Pudding, Rainbow Jelly, dan masih banyak lagi yang lainnya

Filling adalah bahan terpenting nomor dua yang harus ada.  Anda memerlukan bahan filling untuk membuat jenis Ice Blend seperti Bubble Drink, Cincau Blend, dan lain-lain.

Karena Ice Blend Anda akan kurang menarik jika tidak menggunakan bahan filling.

Gunakan bahan topping untuk membuat Ice Blend biasa menjadi lebih menarik. Dengan topping, Ice Blend Anda akan menjadi lebih spesial tidak hanya taste good tetapi juga looks good. Topping juga memiliki banyak pilihan seperti whipped cream, chococips, meses, coklat yang sudah diparut, keju, atau potongan buah seperti yang telah admin sebutkan sebelumnya.

Selain Filling dan Topping, ada juga bahan pelengkap yang membuat Ice Blend anda terasa lebih enak seperti krimer, sirup, susu full cream, dan lain-lain.

3. Shaker

Shaker adalah alat untuk melarutkan bubuk di air dengan cara di-shake. Shaker bisa dibilang alat pencampur bahan paling sederhana untuk membuat minuman.

Ice blended

4.Ice Blender

Sesuai namanya  Blender adalah alat yang dapat digunakan untuk mem-blend (mencampur atau menyatukan) bahan Ice Blend.

5. Gelas

Walaupun banyak pilihan wadah lainnnya seperti cup ataupun botol dengan bentuk unik, usaha minuman Ice Blend tidak akan pernah lepas dari yang namanya gelas karena memang itu tempat yang paling cocok untuk Ice Blend.

Gelas Ice Blend memiliki banyak model. Ada yang memiliki tutup yang rata, ada yang memiliki tutup berbentuk dome (untuk Ice Blend dengan Topping). Gelas Ice Blend juga memiliki berbagai macam ukuran mulai dari ukuran kecil hingga yang besar. Biasanya gelas Ice Blend terbuat dari plastik ada yang berwarna, ada juga yang transparan.

Pilihlah akan model, warna, dan ukuran gelas yang tentunya sesuai dengan akan kebutuhan .

Rabu, 13 Oktober 2021

Fungsi Alat Dapur

Bagian Alat Dapur

Beberapa alat dapur  yang wajib dimiliki dalam hal masak memasak.

Jangan lupa selalu utamakan keselamatan dan keamanan saat sedang menggunakan semua peralatan dapur lengkap

Sebelum mulai memasak, ada baiknya mengetahui apa saja nama alat dapur dan gambarnya serta fungsi dari masing-masing peralatan tersebut. Ini akan membuat segala persiapan memasak akan lebih matang baik dan tentunya

 Karena Alat dapur merupakan barang penting dalam membuat masakan. Peralatan dapur lengkap dengan fungsinya bisa dipilih.

Dari yang sederhana hingga rumit, tentu paling tidak membutuhkan dua peralatan masak dalam menyajikan sebuah hidangan.

Tidak terbatas akan gender, baik laki-laki maupun perempuan pasti bisa memasak bila ada kemauan.

Apalagi kini sudah banyak tersebar di sosial media mengenai resep masakan mudah dari makanan pokok hingga camilan. Namun, sebelum itu apa Anda sudah menyiapkan Perlenkapan dapur yang benar-benar diperlukan?

Kompor


Nama alat dapur dan gambarnya yang harus wajib kamu punya adalah kompor. Kompor menjadi hal terpenting dalam membuat sebuah hidangan. Tanpa kompor tentunya kamu akan menemukan banyak kesulitan.

Kini pun sudah ada kompor listrik yang mengandalkan energi listrik sebagai sumbernya. Dengan begitu kamu tidak perlu lagi menggotong gas maupun melakukan pengisiannya. Namun, tetap pilih kompor yang berkualitas baik agar tetap aman dan nyaman.

Spatula


Penggunaan spatula dalam masak memasak juga tidak kalah penting. Alat dalam dapur satu ini mempermudah dalam mengaduk makanan hingga menghasilkan hidangan yang lezat.

Tanpa spatula pastinya kamu akan sangat kesulitan. Tidak hanya itu, dengan penggunaan alat pengaduk yang salah justru akan membuat bahaya. Panasnya hawa dari api kompor, dapat membuat tangan kamu terluka.

Alat Dapur Berupa Panci dan Wajan


Kedua jenis alat dalam dapur ini mempunyai fungsi yang mirip namun berbeda penggunaannya. Wajan sendiri sebaiknya digunakan untuk menumis makanan atau mengolah makanan yang cenderung kering. Sedangkan panci berguna untuk merebus air dan juga membuat hidangan yang terdapat kuah di dalamnya, seperti sup ayam. Tanpa kedua alat ini, kamu pastinya akan kesulitan dalam mengolah keseluruhan hidangan untuk keluarga.

Pisau Dapur


Semua alat utama sudah dijabarkan di atas, kini saatnya beralih ke segala persiapan dalam membuat sebuah masakan. Dalam proses memasak, kamu membutuhkan pisau untuk mengolah bahan makanan. Bawang-bawangan, sayur mayur hingga ayam maupun daging sapi perlu dipotong agar hidangan lezat dan sedap dipandang. 

Beberapa jenis makanan pun tidak bisa secara utuh dimasak begitu saja, harus ada beberapa bagian yang dibuang. Kegiatan tersebut memerlukan pisau dalam prosesnya.

Talenan


Nah, untuk mendukung kinerja pisau semakin baik. Kamu memerlukan talenan pada bagian alas sebagai bagian peralatan dapur lengkap.

Alas potong yang disebut talenan ini juga menjadi unsur yang tak kalah penting dalam dapur. Perpaduan kedua alat ini akan membuat hasil potong bahan makanan semakin baik dan tentunya tidak merusak kabinet dalam dapur. Tidak hanya sampai disitu, kini pun beberapa talenan dengan model kayu minimalis dapat sekaligus menjadi alas sajian hidangan

Tempat Alat Dapur Multi Fungsi


Untuk pemula, alat satu ini dapat dikatakan fleksibel. Kamu dapat menggunakan wadah dalam jenis apapun menyesuaikan dengan budget dan kebutuhan. Wadah dapat berupa baskom, mangkuk dengan bahan apapun untuk memudahkan kamu dalam menyiapkan bahan makanan sebelum diolah dan dimasak. Baskom ini berguna merendam sayuran, hingga memisahkan antara bahan makanan satu dan lainnya agar tidak tercampur sebelum dimasak.

Sarung Tangan Dapur


Biasanya alat satu ini sering terlewat Pins! Padahal sarung tangan dapur atau bisa juga disebut dengan cempal dapat melindungi tanganmu. Api yang berasal dari kompor dengan suhu tinggi, dapat membuat tangan terluka. Walaupun peralatan dapur lengkap tetapi tanpa cempal menjadi tidak sempurna.

Untuk lebih aman, ada baiknya kamu selalu menggunakan sarung tangan saat proses mengolah makanan di atas kompor. Walaupun Pins sudah dengan sangat hati-hati, pasti ada saatnya tangan Pins terlupa mengenai wajan atau panci yang panas. Sarung satu ini juga berfungsi mengangkat panci panas ke tempat aman dari kompor setelah masak.

Parutan


Pisau yang digunakan sebagai salah satu alat pemotong bahan makanan terkadang tidak membuat salah satu bahan dipotong secara halus. Inilah mengapa Pins memerlukan alat parut untuk memotong bahan makanan lebih halus dan kecil. Minim terluka, alat parut tentunya memudahkan dalam segi penggunaan apalagi untuk kamu yang tidak terlalu mahir menggunakan pisau.

Saringan Minyak


Intensitas menggoreng makanan dalam dapur juga menjadi suatu kebiasaan. Bila tidak ada gorengan pada menu makan, seperti ada yang kurang. Alat penyaring inilah yang dapat membantu  meniriskan minyak yang menempel pada makanan.

Minyak yang berlebih juga tidak baik bagi kesehatan. Maka dari itu, gunakan saringan sebelum kamu dan keluarga mengkonsumsi makanan setelah dimasak. Fungsi utama alat satu ini adalah menyaring sari makanan untuk memisahkan dengan cairan.

Alat Dapur Berupa Cobek/ Ulekan


Cobek atau ulekan pasti tidak asing lagi bukan di telinga? Alat penghancur makanan berbahan batu ini memiliki material yang cukup kuat. Maka dari itu alat satu ini bisa untuk menghaluskan bumbu makanan hingga menjadi bubuk. Walau kini sudah ada teknologi blender kecil atau biasa disebut dengan chopper tanpa listrik, penggunaan cobek masih menjadi andalan dalam menghancurkan bumbu masakan.  

Selasa, 12 Oktober 2021

Rekomendasi Mesin Planetary Mixer Berkualitas

Pagi yang cerah paling enak sarapan dengan roti.

 Selain praktis, rasanya juga enak dan bisa cukup mengenyangkan tanpa bikin kita ngantuk karena terlalu kenyang. 

Ayo bikin roti sendiri yang enak  di rumah! 

Tentunya membutuhkan planetary mixer yang berkualitas untuk menghasilkan roti yang enak , lembut dan empuk. Silakan simak tips memilih mixer roti dan juga rekomendasinya 

  1. Planetary Mixer GTK

Sitem Cara kerja planetary mixer ini mengitari bowl, bowl tidak berputar , aksesories  mixer roti terdiri dari whisk , beater dan hook.

Bowl bisa dilepas untuk proses cuci, serta ketinggian bowl bisa disesuaikan.

Planetary Mixer  terdiri dari 3 Speed/kecepatan . Setiap pergantian kecepatan mesin harus di matikan

Beater digunakan untuk mencampur adonan yang  tidak membutuhkan udara . Misalnya untuk mengocok mentega  dan gula untuk membuat krim.

Whisk  Untuk mencampur adonan, namun dalam pengocokan akan ada udara banyak yang masuk

Hook  Mengaduk adonan roti, mie & jenis bahan makanan yang sangat kadar airnya sedikit.

Keunggulan Planetary mixer GTK  sudah anti hama, suara lebih halus , dapat bekerja pada voltase rendah , bowl stainless. mesin Planetary Mixer GTK mudah untuk dioperasikan baik untuk pemula atau profesional dan Mesin bergaransi juga Desain bodinya kokoh dan awet bisa untuk dipakai dalam jangka waktu lama.

Kapasitas lebih bervariasi mulai dari 5 liter sd 60 liter 

Dengan  3 jenis pengaduk  Planetary Mixer dapat dipakai untuk berbagai macam adonan sesuai dengan kebutuhan pemakainya,  Mixer Planetary ini ideal untuk skala rumahan karena kapasitas yang pas, maupun sebagai usaha kecil rumahan dan menengah

Kapasitas Planetary Mixer 10 Liter 

  1. Strong die-cast body, steady, and durable
  2. Stainless steel bowl
  3. Quality food stand mixer for commercial or home bread or cake preparation 3 attachment: Beater, Whistle, Hook

Bowl Volume (l) : 10

Dough Capacity (kg) : 3

Power (w) : 450

Voltage (v) : 220V-240V/50Hz

Dimensions Unit (cm) : 35x45x65

Dimensions Packaging (cm) : 54x47x71

Net Weight (kg) : 52

Gross Weight (kg) : 66

  1. Cosmos CM-9000 Professional Stand Mixer

Warna Cosmos CM-9000 yang pink nyentrik membuatnya menjadi pusat perhatian. Produk ini memang mengusung desain yang feminin untuk dapur kamu. Berkapasitas sedang, 4.3 liter, yang memberikan kemudahan untuk mencampur adonan dalam jumlah menengah dan secara cepat. Kekuatan motornya yang mengagumkan menjamin adonan yang kamu buat akan begitu memuaskan, kalis, dan sangat ulen.

Seluruh bodinya terbuat dari plastik yang meski tampak ringkih tapi tetap kuat. Motornya dilindungi tembaga untuk mencegah terjadinya panas berlebih yang berimbas ke konsletnya listrik. Fitur keamanan lain yang dimiliki adalah safety lock. Mencegah pengocok maupun mangkuknya terlepas ketika sedang dipakai.

Beberapa adonan yang bisa dibuat antara lain, untuk aneka kue, roti berkat adanya kait pengaduk, sampai ke adonan mi dan pasta.

  1. Kitchenaid 5KSM150

Mixer dari KitchenAid ini bisa dibilang produk terbaik di pasar mixer, terutama jenis Planetary Mixer. Fiturnya segudang dan sanggup untuk menciptakan aneka adonan. Terlebih ada beberapa attachment produk yang dijual terpisah untuk melengkapi fungsinya serta menambah variasi mengolah adonan.

Biasanya produk ini digunakan di usaha toko kue menengah ke atas. Semua kinerja yang maksimal dan memperhatikan betul detail, kualitas, serta fungsinya saat beroperasi. Desainnya juga tampak apik dan keren dilihat secara kasat mata.

Mixer ini memiliki wadah berkapasitas nyaris 5 liter, setara untuk mengolah adonan seberat 1,4 Kg. Alat ini sanggup untuk mengolah adonan jenis apa pun, dari roti, kue, pasta hingga pizza. Selain itu, alat ini juga ideal untuk adonan cair seperti krim, telur, atau susu segar.

Jenis pengaduknya ada tiga buah, untuk adonan cair, agak padat, sampai yang kenyal. Tingkat kecepatannya ada 10 yang tentunya sangat beragam. Ketinggian mangkuk juga dapat disesuaikan untuk mendapatkan kekentalan adonan yang diinginkan.

  1. Planetary Mixer Fomac DMX-B10

Planetary mixer berukuran besar ini kerap menjadi andalan untuk pengadukan adonan dalam jumlah besar. Performanya yang fantastis membuat banyak toko kue dan roti yang menggunakannya. Wadahnya besar, hingga 10 liter dengan kekuatan mesin yang kuat dan tahan banting.

Segala macam tipe adonan dapat diaduk dengan sempurna, entah itu cair atau padat, termasuk untuk menguleni adonan. Bodi dan segala sistem pengaduknya dibuat dari besi anti karat yang tangguh dan aman untuk adonan. Tersedia tiga pilihan pengaduk untuk pilihan yang tepat bagi masing-masing adonan.

Pemakaian juga mudah berkat susunan tombol sederhana. Tinggal atur, tekan, dan biarkan saja mesin bekerja. Kekurangan dari mesin ini adalah konsumsi listrik yang cukup tinggi dan bunyi mesin yang berisik karena tenaga besar.

  1. Kenwood KVL4100S Chef XL

Produk premium dengan desain super apik

Untuk membuat roti dalam jumlah banyak, Kenwood KVL4100S Chef XL Kitchen Machines dapat jadi pilihan. Produk ini dapat digunakan untuk membuat aneka biskuit lezat, krim kue, hingga adonan pizza buatan sendiri. Ada lebih dari 20 perangkat tambahan yang tersedia untuk berbagai kebutuhan memasak kamu. Kekuatan dan kapasitasnya yang besar membuat konsumsi dayanya juga besar, 1200 watt.

KVL4100S merupakan produk premium yang fungsionalitasnya mendekati produk dari KitchenAid. Stand mixer jenis planetary ini ideal digunakan sebagai alat produksi utama di usaha bakery. Makin optimal berkat adanya mode total mixing action serta electronic speed control.

Desainnya tampak begitu mewah, mengagumkan, serta elegan pada saat bersamaan semua berkat lapisan doff warna abu-abu yang membalut sempurna. Material yang digunakan adalah metal seutuhnya untuk memberikan daya tahan tinggi. Untuk mangkuknya, memakai bahan aluminium agar adonan tidak lengket dan memudahkan diolah.

  1. Turbo EHM9595 by Philips

Dengan kapasitas mangkuk yang besar, 5 liter

Sebagai salah satu perusahaan yang berafiliasi dengan Philips, sudah pasti produk-produk besutan Turbo memiliki kualitas yang andal. Mixer roti mereka, seri EHM 9595, dapat digunakan untuk membuat roti dalam jumlah banyak atau kapasitas besar. Hal ini terjamin berkat kapasitasnya yang sangat besar 5 liter, sehingga dapat mencampur adonan dengan baik.

Keamanan saat penggunaan juga terjaga. Mulai dari sistem penguncian untuk mencegah pengaduk, mangkuk, dan engsel mixer yang melonggar bahkan terlepas ketika mesin bekerja. Tombol pengunci ini juga yang memudahkan untuk melepas tiap bagian untuk proses pencucian. Bahkan bagian-bagian mixer roti ini dapat dicuci menggunakan mesin pencuci piring.

EHM 9595 memiliki tujuh tingkat kecepatan yang tentunya membantu untuk mencapai hasil yang maksimal. Ini juga berguna untuk tingkat kekentalan adonan yang diolah. Pengaduknya ada tiga macam, yakni whisk, beater, dan dough. Masing-masing sudah menggunakan bahan besi anti karat dan dilapisi aluminium demi menjaga dari bakteri dan tetap aman bagi bahan olahan.

  1. Mixer ProMax Signora

Mixer Pro Max Signora memiliki kekuatan yang powerfull sehingga sangat cocok untuk mengolah adonan berjumlah banyak. Desain bodinya kokoh dan awet untuk digunakan dalam jangka waktu lama.

Ada juga putaran rotor mesin yang optimal berkat rancangan sedemikian rupa. Memiliki mangkuk stainless steel yang besar, 6,7 liter. Selain untuk mengaduk, Signora dilengkapi aksesoris umum dan tambahan, seperti gilingan mie dan daging.

  1. Bosch Kitchen Machine MUM6N11

Sanggup menampung tepung hingga 1 kg

Tidak hanya untuk urusan pertukangan, Bosch juga jago dalam memproduksi alat-alat dapur. Salah satunya adalah mixer roti ini. Sesungguhnya, MUMN6N11 merupakan mesin universal yang mempunyai banyak fungsi. Selain tentunya sebagai mixer roti, ada juga gelas blender kecil sebagai pengencer maupun pengaduk bahan cari dan bilah pisau pemotong di wadah universalnya.

Didesain khusus untuk adukan 4 kg dengan mangkuk yang dapat memuat hingga 2 kg adonan basah atau 1 kg tepung kering. Untuk daya listrik yang dibutuhkan memang cukup besar, 800 Watt, karena adanya kipas angin di dalam mesin, sehingga tidak cepat panas saat pemakaian. Dudukan mixer roti ini terbuat dari stainless steel yang tidak mudah patah. Dilengkapi 3 baling-baling untuk mengocok telur dengan sangat cepat dan merata.

Beberapa fitur lain yang disematkan perusahaan Jerman ini adalah sarung pengaman yang berguna untuk menutup kedua alatnya ketika disimpan. Ada juga tempat slot penyimpanan kabel untuk menjaga kerapihan supaya kabel tidak terlipat dengan salah.

9.Akebonno SL-B10

Akebonno SL-B10 merupakan mixer yang kuat untuk adonan roti. Cocok untuk memenuhi kebutuhan ibu rumah tangga, pelaku usaha makanan, bakery, hingga pastry. Dilengkapi dengan berbagai pilihan tingkat kecepatan untuk hasil olahan adonan terbaik.

Pada bagian mangkok juga telah didesain khusus untuk mendapatkan hasil pencampuran lebih baik dengan kecepatan rotasi yang bisa dipilih. Kerennya lagi, body mixer dan permukaan mangkok terbuat dari bahan stainless steel, sehingga tahan lama, cemerlang, dan mudah dibersihkan.

Kekurangan dari produk ini adalah bobotnya yang sangat berat. dengan segala spesifikasi yang sudah disebut, hal tersebut tak bisa dihindari. Ingat juga bahwa mixer roti ini memang ditujukan untuk pembuatan dalam skala besar

Peralatan Perlengkapan Dapur

Mesin Pemanggang Berkualitas

Mesin Pemanggang Bebek Usaha catering ini sudah banyak dipercaya untuk membantu proses persiapan makanan pada suatu acara atau saat tertentu...